4D/3N DREAM CRUISE EXPERIENCE WITH TINKERLUST & DWIDAYA #2


DAY 3


Keesokan paginya, saya dibangunkan oleh sinar matahari yang menerawang dari tirai jendela kamar. Semalam kapal pesiar berlabuh di Phuket, tepatnya dekat Patong Beach. Dua hari sebelumnya, sepanjang penglihatan saya hanya lautan tapi kali ini bukit-bukit hijau dan perahu-perahu kecil bisa terlihat dari dekat.

Karena kelelahan setelah menonton Phuket FantaSea semalam sebelumnya, ia bangun agak siang dan telat sarapan pagi. Akhirnya saya mencoba brunch di BreadBox di area lobby café, dilanjutkan dengan window shopping di The Dream Boutiques. Keren ya di kapal pesiar ada toko-toko barang mewah! Merek-merek seperti Burberry, BULGARI, Cartier, Omega, Salvatore Ferragamo hingga Kate Spade dan Coach ada semua lho buibu!


Sekitar pukul 10.30 pagi, kapal mulai meninggalkan Phuket dan balik lagi menuju Singapura. Nah di hari ketiga, saya mulai berasa nih mabok lautnya. Untung ada teman sama-sama mabok laut juga yaitu si cantik Cindy Priscilla. Setiap kami lagi barengan, kalau kapal berasa goyang pasti kami lihat-lihatan hahaha.

Siangnya kami dapat Bridge Tour dari pihak Dream Cruise dimana kami bisa masuk dan melihat-lihat ruang kendali di kapal ini. Kalau mau masuk kesini gratis kok, tapi setau saya harus daftar dan taruh nama dulu. Nanti akan dapat jadwal turnya di hari dan waktu yang ditentukan oleh pihak Dream Cruise.



Selama Bridge Tour kami juga dikasih tau kalau kapal Genting Dream Cruise yang kami naiki itu besarnya 3x lipat Titanic. Di salah satu ruangan kendali juga ada mock up kapal pesiar ini sebelum kapal ini dibuat dan dirakit di Jerman.

Sebelum makan malam, kami punya waktu bebas untuk mengeksplor atau mencoba aktifitas yang kemarin-kemarin belum sempat coba. Saya, Alika, Ucita dan Ayla langsung menuju water slides yang ada di 6-Slide Waterpark.

6-Slide Waterpark terdiri dari tiga jenis perosotan air, ada yang untuk anak-anak, keluarga dan satu lagi yang lumayan curam. Yang paling seru yang curam karena rasanya kayak ‘jatoh’ banget gitu lho! Seru!!!



Main air ditutup dengan berendam di jacuzzi di Zouk Beach Club, ntah kenapa kalau siang bolong area ini nggak terlalu ramai sih. Jadi berasa milik pribadi hehehe.

Malam terakhir kami makan malam paling terbaik selama di Genting Dream Cruise yaitu Bistro by Mark Best. Makanan selama di kapal sih enak semua, tapi ini beneran TERBAIK.



Di Bistro by Mark Best ini sajiannya lebih ke western food dan menu paling favoritnya adalah steak. Oh ya untuk yang Bistro by Mark Best ini tidak termasuk restoran yang gratis ya, jadi harus bayar kalau memang mau makan disini.



Habis makan malam langsung lanjut lagi nonton pertunjukan musical di Zodiac Theatre berjudul The Voyage of a Lover’s Dream. Ceritanya cukup misterius, yaitu tentang mermaid dan astronot yang jatuh cinta. Selama pertunjukan saya merasa sangat terhibur, pas udahan baru ‘ngeh’ kalau ceritanya tentang dua dunia yang berbeda tapi bisa bersatu karena Semesta itu penuh dengan segala kemungkinan dan Semesta akan bekerja untuk mewujudkan mimpi-mimpi kita. Sweet!

Oh ya, pertunjukan di Zodiac Theater itu selalu berubah-rubah dan bervariasi juga, jadi sebelum berlibur harus cek dulu apa aja pertunjukannya di sini.



Malam ditutup dengan menyaksikan kembang api di Main Pool Deck bersama teman-teman dari Tinkerlust. Perjalanan selama 4D/3N sangat spesial dan menyenangkan, seru banget sampai kepikiran suatu hari harus ngajak suami dan anak naik kapal pesiar.

DAY 4



Sebelum berlabuh di Singapura, saya dapat free manicure di Le Salon dari Tinkerlust dan Dream Cruise (terima kasih ya!). Hari terakhir nggak banyak kegiatan yang saya lakukan, hanya beres-beres dan siap-siap untuk berlabuh. Sekitar jam 2 siang waktu Singapura, kami berlabuh dan langsung menuju Changi Airport.

Overall, pengalaman selama liburan di kapal pesiar bersama Tinkerlust, Dwidaya dan Genting Dream Cruise sangat menyenangkan – apalagi ketemu cewek-cewek yang seru dan bocor! ;p



Untuk lama liburan, menurut saya 4D/3N udah cukup puas banget kok. Kalau mau lebih santai lagi mungkin bisa coba yang 6D/5N. Nah untuk tau paket-paket kapal pesiarnya bisa cek Instagramnya @dwidaya_tour dan cek websitenya Dream Cruise Line ya!

Terima kasih yang sudah baca, semoga mimpi naik kapal pesiar segera tercapai yaaa!

Read more: 4D/3N Dream Cruise Experience with Tinkerlust & Dwidaya #2

 photo 2016_new-sign_zpsmxppxjue.jpg

***

Websites:

11 comments :

  1. Hihi asyik banget ya kak, bisa liburan sama temen-temen 😍😍

    ReplyDelete
  2. Aamiin yang kenceng, btw aku ga tau apakah nanti bakalan mabok kapal apa nggak hehe, karena aku pikir kalo naik kapal pesiar ga akan terasa seperti naik kapal kecil :)...

    ReplyDelete
    Replies
    1. Hari terakhir aku mabok sih, soalnya kapalnya ngebut supaya bisa sampai Singapur on time. Tapi pas aku inget-inget, aku juga lagi kecapean jadi lebih berasa maboknya. Mungkin kalau lagi fit, nggak terlalu berasa. Aku nanya sama Ucit dan Alika, mereka gak mabok soalnya hehe

      Delete
  3. Ka Alooo, bening banget sih selama cruise trip ini 😍 kalo mood hepi memang terpancar keluar yaa! Aku juga mabok laut banget kayak Kak Stev. Naik ferry nyebrang pulau aja aku minumin antimo biar nggak mabok, hahaha. Thank youuu for sharing your fun holiday trip!

    ReplyDelete
  4. Malo, liburan di cruise tengah laut tetapi nggak sun burnt? Sunscreen-nya kece banget nih kayaknya.

    ReplyDelete
  5. Hallo Kakak Putri Habari 2018, aku baca ulang-ulang terus artikelnya. suka. Many spot are instagramable. Gak kebayang, kamu bisa capture itu

    ReplyDelete
  6. Gara2 post ini, aku bikin wishlist mau naik cruise pas ultah nanti

    ReplyDelete
  7. semoga suatu saat bisa naik cruise juga :D
    thanks for sharing keseruannya Malo!

    ReplyDelete
  8. I love your blog why don't you come to our blog!!!!

    https://www.rajacream.com/

    ReplyDelete
  9. Halo ka.. mau tnya, dream cruise ny ini brgkt dr habourfront (maaf kl typo) atw di marina bay sand ya ka? Mksh byk ka sblm nya

    ReplyDelete